(022) 2021440
humas@unpas.ac.id
  • Arsip
    • AIPT
    • Laporan Rektor
    • Laporan Audit
  • Mitra
  • Kerjasama
    • Dalam Negeri
    • Luar Negeri
  • Alumni
  • Berita
  • Pengumuman
  • Kemahasiswaan
  • Indonesia
    • English
  • BERANDA
  • PENDAFTARAN
  • UNIVERSITAS
    • Prakata
    • Visi Misi
    • Identitas Visual
    • Akreditasi
    • Unit Kerja
    • Daya Saing
  • PROGRAM STUDI
    • Program Sarjana (S1)
      • Fakultas Hukum
        • Ilmu Hukum
      • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
        • Ilmu Administrasi Publik
        • Ilmu Kesejahteraan Sosial
        • Ilmu Hubungan Internasional
        • Ilmu Administrasi Bisnis
        • Ilmu Komunikasi
      • Fakultas Teknik
        • Teknik Industri
        • Teknologi Pangan
        • Teknik Mesin
        • Teknik Informatika
        • Teknik Lingkungan
        • Perencaan Wilayah dan Kota
      • Fakultas Ekonomi dan Bisnis
        • Manajemen
        • Akuntansi
        • Ekonomi Pembangunan
      • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
        • Pend. Pancasila dan Kewarganegaraan
        • Pend. Ekonomi
        • Pend. Bahasa dan Sastra Indonesia
        • Pend. Biologi
        • Pend. Matematika
        • Pend. Guru Sekolah Dasar
      • Fakultas Ilmu Seni dan Sastra
        • Desain Komunikasi Visual
        • Fotografi
        • Seni Musik
        • Sastra Inggris
      • Fakultas Kedokteran
        • Pend. Kedokteran
    • Program Magister (S2)
      • Magister Administrasi dan Kebijakan Publik
      • Magister Manajemen
      • Magister Teknik Industri
      • Magister Ilmu Hukum
      • Magister Teknik Pangan
      • Magister Pendidikan Matematika
      • Magister Teknik Mesin
      • Magister Ilmu Komunikasi
      • Magister Pend.Bahasa & Sastra Indonesia
      • Magister Kenotariatan
      • Magister Akuntansi
    • Program Doktor (S3)
      • Doktor Ilmu Sosial
      • Doktor Ilmu Manajemen
      • Doktor Ilmu Hukum
    • Program Profesi
      • Profesi Guru
      • Profesi Dokter
  • TRI DHARMA
    • Pendidikan
    • Pengabdian
    • Penelitian
      • Lembaga Penelitian
      • Simlitabmas Unpas
      • Panduan Penelitian
      • Jurnal Elektronik
      • Scopus Indexed Researchs
  • PRESTASI
    • Dosen
      • Lokal
      • Nasional
      • Internasional
      • Scopus Indexed Researchs
    • Mahasiswa
      • Lokal
      • Nasional
      • Internasional
  • LAYANAN
    • Akademik
      • Biro Administrasi Akademik
      • Aplikasi Akademik
      • Pustaka Digital
      • Aplikasi Perpustakaan
      • Kalender Akademik
    • Keuangan & Umum
      • Biro Keuangan
      • Biro Umum
      • Aplikasi Sarana Prasarana
      • Aplikasi Kepegawaian
      • Keuangan Mahasiswa
    • Kemahasiswaan
      • Biro Kemahasiswaan
      • Agenda Kegiatan
      • Tracer Study Alumni
      • Bursa Kerja Unpas
      • Beasiswa
      • Unit Kegiatan Mahasiswa
      • Asrama
      • Poliklinik
      • Akses Internet
      • Network Attach Storage

Hadirkan Reviewer DRTPM, LPM Unpas Dorong Dosen Hasilkan Lebih Banyak Program Pengabdian kepada Masyarakat

Posted on Maret 7, 2024

BANDUNG, unpas.ac.id – Universitas Pasundan melalui Lembaga Pengabdian Masyarakat (LPM) menggelar “Workshop Karakteristik Skema dan Kiat-kiat Penyusunan Proposal Program Pengabdian kepada Masyarakat” yang diikuti dosen di lingkungan Unpas, Kamis (7/3/2024) di Mandala Saba Ir. H. Djuanda, Kampus Tamansari.

Workshop ini menghadirkan Reviewer Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRTPM) Kemendikbudristek Dr. Suparni Setyowati Rahayu, M.Si. dan Koordinator Bidang PKM DRTPM Luthfi Ilham Ramdhani, S.Sos.

Membuka kegiatan, Wakil Rektor Bidang Penelitian, Inovasi, Pengabdian kepada Masyarakat, Kewirausahaan, dan Dana Usaha Prof. Dr. M. Budiana, M.Si. menekankan agar para dosen meningkatkan produktivitasnya dengan berperan aktif dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat.

Menurutnya, pengabdian kepada masyarakat merupakan salah satu indikator yang mencerminkan kualitas perguruan tinggi. Tidak hanya menjembatani kegiatan akademik dengan kebutuhan masyarakat, pengabdian juga memperkuat posisi Unpas sebagai lembaga yang memiliki kontribusi positif bagi pembangunan sosial.

Workshop Karakteristik Skema dan Kiat-kiat Penyusunan Proposal Program Pengabdian kepada Masyarakat (Foto: Rico B)

Prof. Budi juga menyoroti pentingnya penyusunan proposal pengabdian kepada masyarakat. Ia menjelaskan, proposal yang baik akan membantu dosen dan timnya mendapatkan dukungan pembiayaan yang diperlukan untuk menjalankan program-programnya. Untuk itu, penting bagi dosen memahami karakteristik skema dan kiat-kiat penyusunan proposal.

“Merujuk pada statuta yang baru, Lembaga Penelitian (Lemlit) dan LPM Unpas akan digabung kembali menjadi Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat sebagai upaya untuk mengoptimalkan peran universitas di bidang riset dan pengabdian kepada masyarakat. Workshop ini menjadi momentum strategis untuk mempersiapkan dosen dalam menghadapi perubahan tersebut,” jelasnya.

Skema dan Prioritas Bidang Pengabdian

Koordinator Bidang PKM DRTPM Luthfi Ilham Ramdhani, S.Sos. memaparkan skema pengabdian kepada masyarakat yang dikelola DRTPM berdasarkan klaster perguruan tinggi. Untuk perguruan tinggi klaster utama seperti Unpas, ada 7 skema yang dapat diajukan.

Tahun 2024, DRTPM membuka lima skema pengabdian kepada masyarakat, yaitu Pemberdayaan Masyarakat Pemula (PMP), Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat (PKM), Pemberdyaan Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM), Pemberdayaan Mitra Usaha Produk Unggulan Daerah (PM-UPUD), Pemberdayaan Wilayah (PW), dan Pemberdayaan Desa Binaan (PDB).

Koordinator Bidang PKM DRTPM Luthfi Ilham Ramdhani, S.Sos. (Foto: Rico B)

Ia juga menjelaskan secara rinci ketentuan umum program pengabdian masyarakat, sanksi dan pelanggaran, ruang lingkup program, luaran skema, ketentuan penulisan proposal, hingga ketentuan penggunaan anggaran.

Ia mengimbau agar para dosen memfokuskan penelitian di bidang-bidang tertentu sesuai Peraturan Presiden (Perpres) tentang Rencana Induk Riset Nasional Tahun 2018-2045, yaitu pangan, energi, kesehatan, transportasi, produk rekayasa keteknikan, pertahanan dan keamanan, kemaritiman, sosial humaniora, dan bidang riset lainnya.

“Adapun lima riset yang diprioritaskan yaitu terkait green economy, blue economy, digital economy, tourism, dan health independence,” paparnya.

Tips Praktis Bagi Dosen

Reviewer Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRTPM) Kemendikbudristek Dr. Suparni Setyowati Rahayu, M.Si. (Foto: Rico B)

Sementara itu, Reviewer Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRTPM) Kemendikbudristek Dr. Suparni Setyowati Rahayu, M.Si. memaparkan lebih lanjut tentang kriteria penilaian proposal.

Setiap proposal akan dinilai berdasarkan sejumlah aspek kunci, seperti relevansi dengan kebutuhan masyarakat, metode pelaksanaan yang tepat, dampak yang diharapkan, dan keberlanjutan program.

Ia juga memberikan contoh proposal yang sudah sesuai ketentuan, serta memberikan tips praktis untuk meningkatkan kualitas proposal. Penekanannya pada pentingnya memahami kebutuhan dan dinamika masyarakat sebagai dasar perencanaan program pengabdian.

Post Views: 783
Pos Sebelumnya
Dosen dan Guru Besar Unpas Tingkatkan Pemberdayaan Kepala Dusun dengan Metode OCB
Pos Berikutnya
Pimpinan dan Tendik Kantor Pusat Halal Bihalal Sambut Ramadan 1445H
100%
100%
Rektorat Universitas Pasundan
Email : rektorat@unpas.ac.id
Telepon : 622-2021440
Fax : 622-2021440
Alamat : Jl. Tamansari No.6-8 Kota Bandung
Media Sosial
Instagram
Facebook
X
TikTok
YouTube

Quick Link


> Pendaftaran Mahasiswa Baru
> Perpustakaan
> Berita Terkini
> Kehidupan Kampus
> Map Kampus

Lembaga Universitas


> Lembaga Penjaminan Mutu Internal
> Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat
> Lembaga Pengkajian dan Pengembangan Syi'ar Islam
> Lembaga Budaya Sunda
> SPDPTIK
Kampus I
Telepon : 022-426222
Fax : 022-426222
Alamat : Jl. Lengkong Besar No.68
Kampus II
Telepon : 622-2021440
Fax : 622-2021440
Alamat : Jl. Tamansari No.6-8
Kampus III
Telepon : 022-7303049
Fax : 022-7303049
Alamat : Jl. Wartawan IV No.22
Kampus IV
Telepon : 022-2021440
Fax : 022-2021440
Alamat : Jl. Dr. Setiabudhi No.193
Kampus V
Telepon : 022-4210243
Fax : 022-4210243
Alamat : Jl. Sumatera No.41

© 2024 Universitas Pasundan – Webmaster All Rights Reserved – Privacy and Copyright

Universitas Pasundan