(022) 2021440
humas@unpas.ac.id
  • Arsip
    • AIPT
    • Laporan Rektor
    • Laporan Audit
  • Mitra
  • Kerjasama
    • Dalam Negeri
    • Luar Negeri
  • Alumni
  • Berita
  • Pengumuman
  • Kemahasiswaan
  • Indonesia
    • English
  • BERANDA
  • PENDAFTARAN
  • UNIVERSITAS
    • Prakata
    • Visi Misi
    • Identitas Visual
    • Akreditasi
    • Unit Kerja
    • Daya Saing
  • PROGRAM STUDI
    • Program Sarjana (S1)
      • Fakultas Hukum
        • Ilmu Hukum
      • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
        • Ilmu Administrasi Publik
        • Ilmu Kesejahteraan Sosial
        • Ilmu Hubungan Internasional
        • Ilmu Administrasi Bisnis
        • Ilmu Komunikasi
      • Fakultas Teknik
        • Teknik Industri
        • Teknologi Pangan
        • Teknik Mesin
        • Teknik Informatika
        • Teknik Lingkungan
        • Perencaan Wilayah dan Kota
      • Fakultas Ekonomi dan Bisnis
        • Manajemen
        • Akuntansi
        • Ekonomi Pembangunan
      • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
        • Pend. Pancasila dan Kewarganegaraan
        • Pend. Ekonomi
        • Pend. Bahasa dan Sastra Indonesia
        • Pend. Biologi
        • Pend. Matematika
        • Pend. Guru Sekolah Dasar
      • Fakultas Ilmu Seni dan Sastra
        • Desain Komunikasi Visual
        • Fotografi
        • Seni Musik
        • Sastra Inggris
      • Fakultas Kedokteran
        • Pend. Kedokteran
    • Program Magister (S2)
      • Magister Administrasi dan Kebijakan Publik
      • Magister Manajemen
      • Magister Teknik Industri
      • Magister Ilmu Hukum
      • Magister Teknik Pangan
      • Magister Pendidikan Matematika
      • Magister Teknik Mesin
      • Magister Ilmu Komunikasi
      • Magister Pend.Bahasa & Sastra Indonesia
      • Magister Kenotariatan
      • Magister Akuntansi
    • Program Doktor (S3)
      • Doktor Ilmu Sosial
      • Doktor Ilmu Manajemen
      • Doktor Ilmu Hukum
    • Program Profesi
      • Profesi Guru
      • Profesi Dokter
  • TRI DHARMA
    • Pendidikan
    • Pengabdian
    • Penelitian
      • Lembaga Penelitian
      • Simlitabmas Unpas
      • Panduan Penelitian
      • Jurnal Elektronik
      • Scopus Indexed Researchs
  • PRESTASI
    • Dosen
      • Lokal
      • Nasional
      • Internasional
      • Scopus Indexed Researchs
    • Mahasiswa
      • Lokal
      • Nasional
      • Internasional
  • LAYANAN
    • Akademik
      • Biro Administrasi Akademik
      • Aplikasi Akademik
      • Pustaka Digital
      • Aplikasi Perpustakaan
      • Kalender Akademik
    • Keuangan & Umum
      • Biro Keuangan
      • Biro Umum
      • Aplikasi Sarana Prasarana
      • Aplikasi Kepegawaian
      • Keuangan Mahasiswa
    • Kemahasiswaan
      • Biro Kemahasiswaan
      • Agenda Kegiatan
      • Tracer Study Alumni
      • Bursa Kerja Unpas
      • Beasiswa
      • Unit Kegiatan Mahasiswa
      • Asrama
      • Poliklinik
      • Akses Internet
      • Network Attach Storage

APMC FH Unpas Raih Juara 2 dalam National Moot Court Competition Anti Money Laundering VIII

Posted on 17 Feb pukul 5:33 am
APMC FH Unpas Raih Juara 2 dalam National Moot Court Competition Anti Money Laundering VIII

BANDUNG, unpas.ac.id — Tim Angrahatana Pasundan Moot Court (APMC) Fakultas Hukum Universitas Pasundan (Unpas) berhasil meraih juara 2 dalam ajang National Moot Court Competition Anti Money Laundering VIII yang diselenggarakan oleh Universitas Trisakti di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat yang berlangsung selama 4 hari dari 7-10 Februari 2025.

Kompetisi ini mengusung tema Anti Money Laundering yang diikuti oleh sembilan universitas dari berbagai daerah, termasuk Universitas Pasundan, Universitas Negeri Semarang, Universitas Padjajaran, Universitas Muhammadiyah Kendari, Universitas Bangka Belitung, Universitas Sumatera Utara, Universitas Muhammadiyah Malang, Universitas Cenderawasih dan Universitas Krisnadwipayana.

Tim APMC FH Unpas yang mengikuti kompetisi ini terdiri dari 19 orang, termasuk 16 peserta kompetisi, 2 Official Team, dan 1 dosen pendamping yaitu Dedy Mulyana, S.H., M.H. Sedangkan Official Team diantaranya Neng Nida Nurmala Salsabila dan Diva Aprilia Kurniawan.

Kemudian peserta kompetisi diantaranya Widya Rizky Ramadhani Putri Setiawan, Yolanda Felicia Arianto, Mohammad Fauzan Khalid, Adlina Nazla Ramadhani, Sri Nanda Nurhalisa, Adila Virda Kinayungan, Cindy Livia Malva, Dinanda Silviana Putri, Arief Jayadinata Rachmawan, Nabila Annisa Ramadanti, Muhammad Haikal Fadawkas, Agus Racmat Riyadi, Mima Haibah Nahda Hanipah, Syira Aulia Azzahra, Raden Muhammad Zeini dan Rahma Aulia.

APMC FH Unpas Raih Juara 2 dalam National Moot Court Competition Anti Money Laundering VIII
AMPC Unpas. (Foto: Istimewa)

Salah satu peserta Yolanda Felicia Arianto menyampaikan ada dua tahap penting yang harus dipersiapkan dalam mengikuti kompetisi ini yaitu pembuatan berkas dan simulasi persidangan.

Ia menjelaskan pada tahap pertama, tim harus menyiapkan berkas penyelidikan, penuntutan, dan pengadilan terkait kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang dan Tindak Pidana Pencucian Uang. Proses penyusunan berkas ini menjadi tantangan tersendiri karena banyaknya dokumen yang harus disiapkan dalam waktu singkat.

“Pada tahap pemberkasan, kami dihadapkan dengan tenggat waktu yang sangat ketat. Beberapa hari sebelum batas pengumpulan berkas, kami menginap di kampus selama 4 hari 3 malam untuk menyelesaikan semuanya,” ujarnya.

Perempuan yang akrab disapa Fella ini mengatakan berkat arahan dosen, praktisi, dan semangat teman-teman tim, APMC FH Unpas berhasil melewati tantangan tersebut.

Setelah tahap pemberkasan selesai, Fella menceritakan tim memulai latihan persidangan dengan intensitas tinggi, berlatih setiap hari selama hampir satu bulan. Tim harus mempersiapkan diri untuk menjalankan berbagai peran, termasuk panitera, hakim, penasihat hukum, dan lainnya, serta menyelesaikan persidangan dalam waktu kurang dari 84 menit.

“Latihan persidangan sangat berat, banyak dari kami yang jatuh sakit, tetapi kami tetap semangat dan berhasil berkompetisi di Jakarta,” ujar Fella.

Namun, ia mengatakan persaingan yang ketat dan sistem lomba dengan chamber yang tidak dapat diprediksi membuat tim sempat merasa kurang percaya diri. Terlebih, tim harus mengelola rasa panik dan menghadapi lawan yang tangguh.

“Pada babak penyisihan, kami merasa kesulitan mengatur waktu, tapi setelah tahu kami lolos ke final, semangat kami langsung naik,” tambah Fella.

APMC FH Unpas Raih Juara 2 dalam National Moot Court Competition Anti Money Laundering VIII
AMPC Unpas. (Foto: Istimewa)

Meskipun timnya merasa kurang puas dengan persiapan menjelang babak final, APMC tetap berhasil meraih Juara 2. Hal itu melebihi ekspektasi mereka yang awalnya hanya berharap di posisi ketiga.

Fella menyebut pengalaman dan kerja sama tim menjadi pelajaran berharga. “Menyatukan 16 kepala dengan berbagai pendapat bukanlah hal mudah. Namun, kami belajar bagaimana menyampaikan, menerima dan menanggapi pendapat dengan bijak,” tutup Fella. (Rani)

Post Views: 563
Pos Sebelumnya
Unpas Gelar Workshop Influencers untuk Kembangkan Soft Skill Mahasiswa
Pos Berikutnya
Pascasarjana Unpas Rayakan Milangkala ke-26 dengan Tausiyah dan Pemberian Santunan
100%
100%
Rektorat Universitas Pasundan
Email : rektorat@unpas.ac.id
Telepon : 622-2021440
Fax : 622-2021440
Alamat : Jl. Tamansari No.6-8 Kota Bandung
Media Sosial
Instagram
Facebook
X
TikTok
YouTube

Quick Link


> Pendaftaran Mahasiswa Baru
> Perpustakaan
> Berita Terkini
> Kehidupan Kampus
> Map Kampus

Lembaga Universitas


> Lembaga Penjaminan Mutu Internal
> Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat
> Lembaga Pengkajian dan Pengembangan Syi'ar Islam
> Lembaga Budaya Sunda
> SPDPTIK
Kampus I
Telepon : 022-426222
Fax : 022-426222
Alamat : Jl. Lengkong Besar No.68
Kampus II
Telepon : 622-2021440
Fax : 622-2021440
Alamat : Jl. Tamansari No.6-8
Kampus III
Telepon : 022-7303049
Fax : 022-7303049
Alamat : Jl. Wartawan IV No.22
Kampus IV
Telepon : 022-2021440
Fax : 022-2021440
Alamat : Jl. Dr. Setiabudhi No.193
Kampus V
Telepon : 022-4210243
Fax : 022-4210243
Alamat : Jl. Sumatera No.41

© 2024 Universitas Pasundan – Webmaster All Rights Reserved – Privacy and Copyright

Universitas Pasundan